Singapura, SBS
Wakil Duta Besar
(Dubes) RI untuk Singapura, Didik Eko Pujianto bersama Staf Khusus Menteri
Pariwisata Bidang Komunikasi dan Media, Don Kardono, meresmikan kepengurusan
Generasi Wonderful Indonesia (GenWI) chapter Singapura, guna melakukan kampanye
Digital Wonderful Indonesia bagi warga net (netizen) Singapura.
Peresmian yang
dihadiri oleh sekitar 100 peserta dari kalangan Pelajar, Tenaga Kerja Indonesia
(TKI), dan Komunitas Seni Indonesia di Singapura, bertujuan untuk meningkatkan
interaksi, promosi, dan sales destinasi wisata Indonesia melalui platform
digital.
Dalam
sambutannya Wakil Duta Besar Indonesia untuk Singapura, Didik Eko Pujianto,
mengajak seluruh elemen masyarakat Indonesia di Singapura untuk turut serta
mempromosikan destinasi-destinasi wisata Indonesia ke masyarakat Singapura,
khusus nya bagi kalangan pelajar. Hingga bulan September 2018 tercatat lebih
dari 1 juta wisman asal Singapura berkunjung ke Indonesia.
Selain itu Didik
juga menambahkan bahwa hasil dari Leaders Retreat (pertemuan kedua pemimpin
Indonesia-Singapura) yang baru saja dilakukan 2 hari yang lalu di Bali masih
menjadikan pariwisata sebagai sektor utama kerjasama bagi kedua negara.
Hadir sebagai
pembicara utama Stafsus Menpar, Don Kardono yang memaparkan keuntungan yang
dapat diperoleh bagi para Anggota GenWI, baik online maupun offline.
Menurut Don,
ALanggota GenWI dapat menjadi content creator sekaligus menjadi endorser sesuai
dengan jumlah followernya. Untuk offline para Anggota GenWI dapat menjual paket
wisata secara online melalui platform digital peer to peer dan mendapatkan
komisi langsung dari pelaku usaha pariwisata lainnya.
Kegiatan
diakhiri dengan pengukuhan pengurus GenWI Singapore Branch yang memiliki
estimasi anggota lebih dari 1.000 pelajar Indonesia di Singapura, dengan
kepengurusan sebagai berikut:
Ketua : Alvin
Benjamin Haryono - Singapore Institute of Management, Wakil Ketua : Vincentius
Ivan Gosyanto - Curtin University, Sekretaris : Valencia Agatha - James Cook
University, Bendahara : Natanael Hans Effendy - Singapore Institute of
Managemen, Kepala Divisi Publikasi : Della Alycia - Singapore Institute of
Management, Kepala Divisi Media : Moelan Laksono - Singapore Institute of
Management
Seusai
pengukuhan Pengurus GenWI Singapore Branch menyampaikan komitmennya untuk turut
serta berkontribusi online dan offline dalam upaya pemerintah meningkatan
pariwisata ke Indonesia, khususnya mendukung destinasi pariwisata baru, seperti
dengan dibukanya rute Penerbangan langsung dari Singapura (Changi) ke Belitung
(Tj. Pandan) yang akan dimulai pada tanggal 29 Oktober 2018 oleh Garuda
Indonesia.
KBRI Singapura
berharap kolaborasi bersama Kemenpar dan GenWI dalam menjalankan diplomasi
ekonomi dapat memberikan dampak langsung untuk menyejahterakan rakyat. (SBS/Rls/W)
Post a Comment
Mohon berkomentar dengan attitude yang baik...
Dilarang menggunakan Anonymous !!!