Namrole, SBS
Mantan Staf
Ahli Kabupaten Buru Selatan, Saul Tasane menyatakan diri sangat siap menjadi
bakal calon (Balon) Bupati Buru Selatan. Kesiapan dari Tasane ini mendapat
dukungan politik dari 6 Soa yang ada di Buru Selatan.
Dukungan
kepada Saul Tasane dari 6 Soa yakni Soa Nurlatu, Tasane, Latbual, Hukunala,
Seleky dan Lesnussa. Dalam pertemuan komunikasi dukungan itu berlangsung di
kediamanya Cao Tasane di Desa Waenono Kecamatan Namrole, Sabtu (3/8/2019).
Didalam
pertemuan tersebut banyak hal yang dibicarakan dan semua kepala soa yang hadir
langsung memberi dukungan kepada Tasane sebagai kandidat calon Bupati Buru
Selatan periode 2021-2024.
Salah satu
tokoh dari marga Tasane yakni Remon Tasane dalam kesempatan itu mengatakan,
untuk kekuatan basis cukup kuat, namun perlu musyawarah keluarga.
"Dari
segi figur kurang kuat, tetapi dari segi basis, sangat kuat," ujar Remon
Tasane.
Disampaikan,
pertemuan yang dilakukan ini untuk membicarakan dukungan kepada Cao Tasane
sebagai calon kandidat bupati.
Kata Remon
Tasane, pihaknya memintah saran dan usul dari semua kepala-kepala soa terkait
pendapat kepada Cao Tasane sebagai pemimpin di Buru Selatan.
Ke Enam soa dalam pertemuan komunikasi itu memberikan dukungan kepada Cao
Tasane sebagai kandidat Calon Bupti.
"Soa-soa
mendukung Cao Tasane sebagai kandidat calon bupati Buru Selatan", tandas
Kepala Soa dari Marga Masbait.
Dikatakan, sebagai
anak-anak daerah jangan hanya sebagai penonton di negeri sendiri, akan tetapi
sebagai anak daerah bangsa bipolo harus mampu menunjukan bahwa Sumber Daya Manusia
yang berasal dari anak adat juga mampu memimpin daerah ini.
"Sebagai
bangsa Bipolo harus mendukung anak daerah untuk memimpin daerahnya
sendiri," ujarnya.
Sementara itu
balon kandidat bupati Cao Tasane mengatakan, pada prinsipnya yang disampaikan
oleh semua Soa adalah aspirasi untuk membrikan dukungan kepada dirinya sebagai
kandidat Bupati Buru Selatan periode selanjutnya.
Warga yang
menyandang marga Tasane dari kapala Madang, Waesama sampai Leksula, sudah
bersepakat bahwa harus ada marga Tasane yang maju sebagai kandidat bupati. Dan dari
komunikasi internal marga yang dibangun maka dari dirinya diminta untuk maju
sebagai calon kandidat bupati.
"Hasil pertumuan
itu, dari marga Tasane menunjuk saya maju sebagai calon kandidat bupati,"
ujar Cao Tasane.
"Untuk mencapai
maksud itu harus ada tahapan untuk mncalonkan diri sebagai calon kandidat Buru
Selatan," terangnya.
Sebagai mantan
staf ahli, yang sudah lama berkecimpun di dunia birokrasi, Tasane menuturkan
telah siap lahir batin untuk berkarya demi
memajukan negeri tanah leluhurnya.
"Beta
sangat siap menjadi calon kandidat bupati,” tandasnya.
Disampin itu, Ia
mengatakan, semua orang harus memberikan apresiasi kepada pengabdian dua tokoh
yakni Bupati Tagop Soulisa dan Wakil Bupati Ayub Seleky (almarhum) yang telah
membangun Buru Selatan.
"Jangan
kita saling menghina, merendahkan dan saling memfitnah. Kita harus bersatu
untuk membangun daerah ini," ujarnya.
“Tujuan kita
hanya satu, membangun Buru Selatan agar setara dengan daerah-daerah lain di Indonesia
khususnya di Maluku,” tandasnya. (SBS/02)
Post a Comment
Mohon berkomentar dengan attitude yang baik...
Dilarang menggunakan Anonymous !!!