Namrole, SBS
Pemerintah
Kabupaten Buru Selatan (Pemkab Bursel) akan memekarkan Kecamatan Baru. Salah
satu Kecamatan yang suda siap dimekarkan yakni Kecamatan Leksula Barat.
Kecamatan ini
satu dari Dua Kecamatan yang suda direncanakan untuk dimekarkan oleh Pemkab
Buru Selatan. Dan untuk Kecamatan Leksula Barat, Desa Waimulang akan ditetapkan
sebagai pusat Kota kecamatan.
Hal ini
disampaikan oleh Kabag Pemerintahan Setda Buru Selatan Ridwan Nyio kepada media
ini di ruang kerjanya, Selasa (28/1/2020).
"Waimulang
akan jadi ibu kota Kecamatan Leksula Barat, peresmian direncanakan dalam tahun
ini," jelas Nyio.
Nyio mengatakan,
penetapan peta dasar belum dilakukan, namun pusat kecamatan di Waimulang sudah
disetujui oleh bupati sesuai kajian.
Dikatakan,
jumlah desa paling sedikit 10 desa untuk 1 kecamatan. Dan usia desa minimal 5
tahun yang masuk dalam wilayah kecamatan baru.
"Untuk
pembentukan kecamatan Leksula Barat sudah mencukupi persyaratan pemekaran
kecamatan baru," ujar Nyio.
Untuk satu
kecamatan yang lain kata Nyio, pihaknya masih melakukan persiapan-persiapan
pemekaran desa, dan sesuai rencana pemekaran kecamatan itu di wilayah Kecamatan
Waisama.
Sebelumnya
diberitakan, Bupati Buru Selatan Tagop Sudarsono Soulisa telah merencanakan
memekarkan lagi 2 Kecamatan baru menjadi 8 Kecamatan dari sebelumnya 6
Kecamatan.
Hal itu ia
sampaikan dalam arahannya pada acara Peresmian Desa Wafrain, Kecamatan Namrole,
Rabu (22/1).
"Satu
kebanggaan bagi saya, bahwa, seluruh dusun-dusun dan desa-desa yang saya bentuk
itu hampir 95 persen adalah dusun atau desa masyarakat (adat) asli Buru
Selatan," ujar Tagop.
Tagop katakan,
ketika Kabupaten Buru Selatan dimekarkan pada tahun 2008 masih memiliki 51
desa. Sekarang kata Tagop, sudah ada 81 desa dan 6 desa persiapan. Sebut Tagop,
dalam waktu dekat lagi ada 8 Desa Persiapan yang telah ia siapkan, dan
direncanakan akan ada penambahan 2 Kecamatan yang baru.
"Sebagian
besar hampir 40 desa lebih yang kita mekarkan itu, 85 persen desa adat yang
dihuni oleh masyarakat adat Buru Selatan," jelas Tagop.
Ini menunjukan
semakin baik, semakin hari semakin baik tingkat kesejahteraan dari masyarakat Buru
Selatan.
Tagop berharap,
saat ini masyarakat suda harus berinovasi guna mendapatkan pendapatan tambahan,
sebut Tagop, Pemerintah Daerah siap memberikan pembinaan pemberdayaan untuk
itu.
"Kepala
desa berkordinasi dengan Dinas Koperasi misalnya, Dinas Perikanan untuk
membentuk nelayan-nelayan baru, berkordinasi dengan Dinas Perdagangan untuk
mendapat bantuan-bantuan, Dinas Pertanian dan Dinas sektoral yang ada,"
tutur Tagop. (SBS/06)
Post a Comment
Mohon berkomentar dengan attitude yang baik...
Dilarang menggunakan Anonymous !!!