Close
Close

Soultan dan Koperasi MNT Segera Bangun Gudang Penampung Hasil Bumi

Namrole, SBS 
Menyikapi keluhan warga Kabupaten Buru Selatan (Bursel) yang selama ini terkendala dalam menjual hasil bumi mereka ke luar daerah, maka pasangan Bakal Calon (Balon) Bupati Bursel Amir Faisal Souwakil dan Balon Wabup Saul Tasane (Soultan) dan Koperasi Multidaya Nusantara Tiga (MNT), segera akan membangun gudang penampung hasil bumi, di Kabupaten yang dikenal dengan semboyan Lolik Lalen Fedak Fena ini.

Demikian dikemukakan Balon Wabup Kabupaten Bursel Saul Tasane, kepada media ini, Selasa, 11 Februari 2020, di Namrole. 

“Pembangunan gudang penampung hasil bumi di Bursel, merupakan bentuk kepedulian kami (pasangan Soultan) dan Koperasi MNT, terhadap keluhan warga Bursel,” ujar Tasane.

Menurut mantan staf ahli Bupati Bursel ini, pasangan Soultan dan Koperasi MNT, ingin memberikan bukti bukan sekedar janji dalam menghadapi keluhan warga Bursel.

“Soultan yang merupakan anggota Koperasi MNT ini, ingin memberikan revolusi ekonomi kerakyatan di Kabupaten yang baru berumur 11 tahun ini, dimulai dengan segera dibangunnya gedung penampung hasil bumi,” ujar Saul.

Sementara itu, Ketua Umum (Ketum) Koperasi MNT Gus Robi Irawan Wiratmoko mengatakan, komitmen tersebut menjadi misi dalam memimpin Koperasi yang memiliki tujuan untuk membangun Ekonomi Kerakyatan, khusunya di Kabupaten Bursel.

"Koperasi MNT memiliki misi bagaimana melaksanakan tugas kita untuk dapat memberikan nilai tambah, terhadap Sumber Daya Alam (SDA) yang dimiliki oleh Kabupaten Bursel. Inilah yang harus menjadi tujuan kita bersama," ujar Ketum Koperasi MNT, saat meninjau langsung lokasi pesisir pantai di sepanjang Kecamatan Namrole dan Kecamatan Waesama, Kabupaten Bursel, Senin, 10 Februari 2020.


Berangkat dari keluhan masyarakat akan sulitnya pengelolaan hasil alam yang ada di Kabupaten Bursel, khususnya di Kecamatan Namrole, Ketum MNT memiliki tujuan membangun gudang yang nantinya akan di fungsikan untuk menampung hasil bumi dari masyarakat.

"Rencananya, kami bangun dalam empat bulan ke depan adalah Gudang penampung hasil bumi atau Gudang Komoditi MNT, untuk menampung semua hasil bumi yang ada di Kabupaten Bursel khususnya, di wilayah Namrole," tutur Wiratmoko.

Gus Robi dan Soultan melalui Koperasi MNT bertujuan untuk membeli setiap hasil bumi yang ada di Namrole, Kabupaten Bursel agar masyarakat Bursel tidak lagi bingung untuk menjual hasil buminya.

"Kita akan tampung hasil bumi, di gudang MNT nantinya. Tujuannya untuk lebih memudahkan masyarakat , khususnya para petani," jelasnya

Pada kesempatan yang sama, salah satu Kepala Adat menuturkan bahwa dirinya bersama masyarakan sangat membutuhkan program-progam serta wadah yang mampu mengelola hasil kekayaan alam negeri Fuka Bipolo tercinta.

"Kami menyambut baik tujuan dari Koperasi MNT dan Soultan yang akan membangun perekonomian rakyat kami, khususnya di Kabupaten Bursel dengan akan didirikannya gudang yang nantinya mampu menampung hasil bumi kami," tuturnya, saat turut hadir meninjau salah satu lokasi pesisir pantai, di Kabupaten Bursel

Pantauan media ini, peninjauan langsung lokasi potensial dipimpin langsung Ketum MNT di dampingi oleh Kepala Adat, tokoh masyarakat, serta pasangan Soultan. (OR/Yul)

Beri Komentar Anda

Mohon berkomentar dengan attitude yang baik...
Dilarang menggunakan Anonymous !!!

Previous Post Next Post