Close
Close

Pemkot Ambon Gerak Cepat Gelar Rakor dan Bentuk Tim Khusus Antisipasi Corona

Ambon, SBS 
Dalam rangkah mengantisipasi virus corona di Kota Ambon dan Maluku, Pemerintah Kota (Pemkot)  Ambon langsung mengambil langkah cepat dengan melakukan rapat koordinasi.

Bahkan bahkan dalam.rapat tersebut dibahas kemungkinan kondisi terburuk  dan kesiapan untuk antisipasi.

“Baru saja rapat kordinasi mengatisipasi suspek COVID-19, kita mengantisipasi terjangkitnya virus corona ( COVID-19) yang masuk ke Maluku, terutama ke Ambon sebagaimana yang diinformasikan tadi oleh bapak Presiden RI, Joko Widodo kepada Dewan Pimpinan Pusat Pengurus Dewan APEKSI saat melaksanakan kunjungan,” kata Sekertaris Kota (Sekkot) Ambon, A G Latuheru dalam keteranganya kepada wartawan di Balai Kota Ambon, Senin (2/3/2020).

Kata Sekkot, untuk mengantisipasi itu, pihaknya membuat rapat kordinasi ini secara cepat untuk mendengar informasi langsung dari bapak Walikota Ambon dan langka yang kita lakukan dalam upaya bersama mencegah jangan sampai ada masyarakat Kota Ambon yang diduga suspek atau juga terjangkit virus corona (COVID-19).

“Hadir dalam rapat koordinasi ini,  tokoh -tokoh agama, Kepala Desa, Raja, lurah dan Dinas Kesehatan Kota, ada juga tim kesahatan Provinsi dan seluruh pimpinan puskesmas. Jadi langkat yang kita sudah sampaikan tadi supaya tidak tertular virus corona ( COVID -19) setiap saat memcuci tangan dengan sabun untuk sementara waktu kita jauhi tempat keramaian, upaya dalam hidup sehat dan menjaga kondisi fisik tetap vit,” himbau Sekkot.

Lanjutnya, jika ada warga kota Ambon ada yang terinfeksi virus corona, pemerintah sudah sediakan tim reaksi dari Dinas Kesehatan Provinsi Maluku.

“Kalau ada warga yang terinfeksi virus, kita sediakan tim reaksi cepat dari kesehatan provinsi ,tim reaksi cepat kesehatan kota dam tim reaksi cepat dari Puskesmas, Rumah Sakit rujukan di RSUD Haulussy Ambon. Ada fasilitas enam tempat tidur dan satu mobil siaga ada kostum khusus dan kita juga akan membuat semacam spanduk poster yang akan dipasang tempat umum dikota ini,” tandas Sekkot.(SBS/12)

Beri Komentar Anda

Mohon berkomentar dengan attitude yang baik...
Dilarang menggunakan Anonymous !!!

Previous Post Next Post