Close
Close

400 Paket Sembako PKB Peduli Covid 19 di Bagikan Untuk Warga Bursel


Namrole, SBS 
Bantuan sembako yang dikirimkan ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar yang tiba beberapa waktu lalu di Kota Ambon, kini sudah dibagikan sampai di kabupaten Buru Selatan (Bursel).

Untuk Kabupaten Bursel sendiri mendapat jatah 400 Paket sembako dan paket tersebut sudah diterima langsung oleh ketua PKB Kabupaten Bursel, Arwah Waris di Sekretariat PKB Kabupaten Bursel, Kamis, (21/05/2020) Pukul 12.50 WIT.

Setelah paket semboko PKB peduli Covid-19 tersebut tiba di Sekretariat PKB Bursel, kemudian paket-paket itu langsung dibagikan kepada tokoh-tokoh agama  dan para wartawan yang ada di Kecamatan Namrole dan kemudian akan dilanjutkan ke kecamatan Waesama.

Penyerahan paket sembako ini diserahakan langsung oleh ketua PKB Bursel, Arwah Waris kepada para penerima manfaat.

Arwah Waris dikesempatan itu mengatakan, Paket sembako yang diberikan oleh Partai PKB merupakan bentuk rasa kepedulian PKB untuk berbagi dan membantu masyarakat di kabupaten Bursel di tengah-tengah pandemi Covid-19.

“Bapak ibu para Tokoh-tokoh Agama yang sempat hadir, hari ini ada sedikit sembako yang diberikan oleh Dewan Pimpinan Pusat PKB untuk masyarakat Indonesia dan khususnya untuk warga Bursel, semoga dapat membantu bapak ibu sekalian dalam menyambung hidup sehari dua hari kedepan,” kata Arwah.

Dikesempatan itu, Arwah juga menyampaikan salam hangat dari ketua Dewan Pimpimnan Pusat PKB, Muhaimin Iskandar kepada para tokoh agama yang akan merayakan hari raya Idul Fitri.

“Kepada Bapak Ibu yang sementara menjalankan ibadah puasa dan sebentar lagi akan merayakan hari raya Idul Fitri, dapat salam dari ketua umum kami, bapak Hj. Muhaimin Iskandar di Jakarta,” ujarnya.

Sementara itu Wakil Gembala Gereja Kemah Injil Indonesia Jemaat PNIEL Kamlanglale, Kace Tasane menyampaikan ucapan terima kasih sebesar-besarnya kepada keluarga besar PKB yang telah menujukan rasa pedulinya kepada masyarakat.

“Terima kasih sebesar-besarnya kami ucapkan kepada pimpinan partai PKB yang mana telah memberikan kepada kami paket sembako dan kami sebagai Gereja, para Gembala dan pendeta tidak dapat membalas kebaikan dari ketua umum PKB tetapi kami hanya bisa mendukung beliau dalam doa semoga Tuhan sebagai sumber berkat itu selalu memberkati beliau sebagai ketua PKB dalam menjalankan tugas-tugas beliau,” ucap Tasane.

Ketua TPQ Aisyiah desa Elfule, Sumien  dikesempatan itu juga menghaturkan banyak-banyak terimaksih atas sembako yang diberikan kepada pihaknya.

Bahkan Sumien menuturkan, bahwa satu-satunya partai yang memberikan paket sembako peduli Covid-19 kepada pihaknya hanyalah PKB.

“Satu-satunya paket sembako dari partai politik yang saya rasakan di kabupaten Bursel hanya dari PKB dan kami mendoakan semoga Pak Muhaimin selalu sukses dalam segala hal,” ujarnya.

Hal yang sama juga disampaikan Imam Mesjid Desa Fatmite, Ye Alwi Abubakar yang tak henti-henti menyampaikan terima kasih atas paket sembako yang diberikan kepada tokoh-tokoh agama yang ada di Kabupaten Bursel khususnya di kota Namrole.

“Terima kasih atas semboko yang diberikan kepada kami dan teman-teman yang ada di kabupaten Bursel khususnya di Kecamatan Namrole. Sekali lagi kami mewakil teman-teman mengucapkan terima kasih untuk bantuan sembako ini,” pungkasnya.

Setelah paket sembako PKB peduli Covid-19 ini dibagikan di kecamatan Namrole, selanjutnya pembagian dilanjutkan di kecamatan Waesama, kabupaten setempat. (SBS/AL)

Beri Komentar Anda

Mohon berkomentar dengan attitude yang baik...
Dilarang menggunakan Anonymous !!!

Previous Post Next Post