Close
Close

Nani Rahim: Swab 6 Warga Buru Dikirim ke Ambon

Namlea, SBS 
Jubir Satgas Covid 19 Kab.Buru, Nani Rahim menjelaskan, sampel swab tenggorokan milik enam warga, termasuk PDP berinitial AS, yang kini sedang dirawat di ruang isolasi RSU Lala di Namlea, dikirim ke Ambon menggunakan feri, pada Selasa malam (12/5/2020).

Selain swab milik AS, satgas juga mengirim swab menantunya JS, pedagang emas di Namlea yang saat dirapid test juga reaktif.

Dua mahasiswa HT, dan GW, bersama satu warga warkase II, JL yang telah diambil swab tenggorokan juga turut dikirim bersamaan.

Sementara pasien 23 Maluku (02 Buru), FN yang kembali menjalani swab tenggorokan selama dua hari, kemarin dan hari ini, sampel swabnya juga disertakan dikirim ke Ambon.

"FN diswab tadi jam 11.35 -11.50 di penginapan Senyum Bupolo," jelas Nani Rahim.

Menurut Nani Rahim, sampel enam warga itu Saat ini  sudah berada di feri untuk selanjutnya diperiksa di Ambon.

"Kalau  tidak ada halangan, hasil PCR dapat disampaikan dalam 3-4 hari setelah sampel  diterima,"kata Nani Rahim.

Kepada wartawan Nani Rahim juga menambahkan, tracking kontak erat SA sudah selesai dilakukan. Yang masih tersisa hanya kontak erat risiko rendah.

"Tapi kami menunggu hasil swab dari PDP, baru melakukan tracking lanjutan," tutup Nani Rahim.(SBS/11)

Beri Komentar Anda

Mohon berkomentar dengan attitude yang baik...
Dilarang menggunakan Anonymous !!!

Previous Post Next Post