Namrole,SBS
"Sosialisasi ini bertujuan untuk menjaga netralitas ASN, kepala desa, dan perangkat desa selama masa tenang hingga pencoblosan, " kata Ketua Bawaslu Kabupaten Bursel, Robo Souwakil, dalam sambutannya, pada sosialisasi netralitas ASN dan Kades, Minggu, 24 November 2024, yang dipusatkan di Hotel Golden Alfri's, Desa Labuang, Kecamatan Namrole.
Maka itu, Komisioner Bawaslu Bursel dua periode ini mengajak ASN untuk menghindari kecenderungan berpihak kepada pasangan calon tertentu demi terwujudnya Pilkada yang aman dan lancar.
Ditempat yang sama, Sekretaris Daerah (Sekda) Bursel Ruslan Makatitta, saat membacakan sambutan Bupati Bursel, menekankan bahwa keberhasilan Pilkada tidak hanya bergantung pada penyelenggara dan peserta pemilu, tetapi juga pada netralitas ASN dan perangkat desa.
Sementara itu, Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Bursel, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) M. Agung Gumilar, dalam kesempatan tersebut menekankan pentingnya menjaga keamanan selama tahapan Pilkada 2024.
"Keamanan adalah kunci untuk memastikan kelancaran pelaksanaan Pilkada yang sesuai dengan asas langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil (Luber Jurdil), " ujar GumilarSarjana ilmu kepolisian ini juga menghimbau semua pihak, termasuk ASN, Kades, perangkat desa, dan masyarakat, untuk berperan aktif dalam menciptakan situasi yang kondusif.
Menieitnya, Kamtibmas sangat penting, agar proses demokrasi dapat berjalan tanpa gangguan yang berpotensi menimbulkan konflik sosial atau mengancam stabilitas daerah.
"Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan Pilkada 2024 di Bursel dapat berjalan aman, damai, dan sesuai dengan prinsip demokrasi," ucap pria dengan dua melati emas dipundak ini.
Post a Comment
Mohon berkomentar dengan attitude yang baik...
Dilarang menggunakan Anonymous !!!