Namrole,SBS
Demikian dikemukakan salah satu warga Bursel, Ahmad Latuconsina, kepada media ini, via rilisnya, Minggu, 3 November 2024, di Namrole.
Sebab menurutnya, pilkada serentak pada 27 November 2024 mendatang di Bursel, memang menjadi momen penting bagi masyarakat di daerah tersebut.
"Kesempatan ini memungkinkan masyarakat untuk memilih pemimpin yang diharapkan mampu membawa perubahan positif, terutama dengan prinsip utama membebaskan diri dari pemimpin yang tidak berpihak pada kepentingan masyarakat, " ujar Latuconsina.
Menurutnya, pasangan ini adalah pilihan terbaik untuk membawa aspirasi masyarakat Bursel dan memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan daerah yang lebih merata dan inklusif.
"Saya sebagai pemuda Bursel mengajak masyarakat Bursel mulai dari Kecamatan Kapala Madan sampai Ambalau untuk dapat memilih pasangan La Hamidi-Gerson Eliaser Selsily (LHM-GES) sebagai Bupati dan Wakil Bupati pada 27 November 2024 mendatang," kata Latuconsina, Minggu, 4 November, via rilisnya, di Namrole.
Latuconsina mengungkapkan alasan mengapa pasangan nomor urut satu, sebab LHM-GES, menjadi pilihan terbaik dalam Pilkada Bursel, dibandingkan dua kandidat lainnya, pada 27 November mendatang. Menurutnya, pasangan ini memiliki karakter yang sangat merakyat dan dekat dengan masyarakat.
"Sepak terjang mereka berdua sudah tidak lagi diragukan. Saya meyakini bahwa pengalaman dan pemahaman pasangan ini terhadap kebutuhan serta kepentingan masyarakat Bursel, menjadikan mereka calon yang paling layak memimpin, " ujar Ahmad.
Dengan visi dan misi yang jelas untuk memajukan daerah, LHM-GES dinilai sebagai pasangan yang mampu memberikan dampak nyata bagi masyarakat.
Latuconsina menyoroti kelebihan kedua calon dari pasangan LHM-GES yang membuatnya yakin bahwa mereka adalah pilihan terbaik untuk masyarakat Bursel.
"LHM, seorang politisi asal Kecamatan Kapala Madan, dikenal memiliki jiwa sosial yang luar biasa. Hal ini terbukti dari kepercayaan masyarakat di daerah pemilihannya, yang berulang kali memilihnya dalam pemilihan legislatif, " tutur Ahmad.
Ia menyebut, LHM telah beberapa kali menjabat sebagai anggota DPRD Bursel dan bahkan pernah menduduki posisi sebagai Wakil Ketua II DPRD Bursel, yang menunjukkan dedikasinya dalam melayani kepentingan masyarakat.
Sementara itu, GES, yang berasal dari Desa Ewiri, Kecamatan Leksula, dikenal sebagai sosok yang rendah hati dan memiliki pemahaman mendalam tentang tata kelola pemerintahan.
Pengalamannya sebagai Wabup selama satu periode membuktikan kapasitasnya dalam memimpin dan mengelola pemerintahan daerah.
Kombinasi pengalaman politik LHM dan pengetahuan pemerintahan GES menjadikan pasangan ini dianggap siap membawa perubahan dan kemajuan bagi Bursel.
"Ketika keduanya di sandingkan maka menjadi pasangan bupati dan wakil bupati yang cukup komplit," tutur Latuconsina.
Ahmad menegaskan kembali ajakannya kepada seluruh masyarakat Bursel, untuk bersatu dan bahu membahu mendukung pasangan LHM-GES pada Pilkada mendatang.
“Maka dari itu, sekali lagi saya mengajak seluruh masyarakat Bursel, bahwa pada 27 November 2024 ini sama-sama bahu-membahu untuk memenangkan mereka berdua,” ucap Ahmad.
Ajakan ini dengan keyakinan bahwa pasangan ini akan membawa perubahan positif dan memperjuangkan kepentingan rakyat.
"Saya berharap masyarakat dapat memilih dengan bijak dan menjadikan momen Pilkada ini sebagai langkah awal menuju Bursel yang lebih maju dan sejahtera," ujar Latuconsina. (Yul)
Post a Comment
Mohon berkomentar dengan attitude yang baik...
Dilarang menggunakan Anonymous !!!