Close
Close

Sidak RS Pratama Wujud Keseriusan LHM Genjot Yankes di Bursel

Namrole, SBS_Bupati Kabupaten Buru Selatan (Bursel) La Hamidi,  mengaku Inspeksi Dadakan (Sidak) ke Rumah Sakit Pratama Fogi, Kecamatan Kepala Madan pada akhir pekan lalu merupakan wujud keseriusan pihaknya, untuk mengenjot Pelayanan Kesehatan (Yankes) di Kabupaten yang berusia 16 tahun, agar dapat berjalan maksimal. 


"Saya, kemarin agendanya  dadakan di RS Pratama Fogi, hal itu saya lakukan guna memastikan pelayanan kesehatan di RS Pratama Fogi apakah berjalan maksimal, " ujar Bupati, kepada wartawan, Senin, 14 April 2025, di kediamannya. 


Jadi fokusnya bukan hanya di rumah sakit plat merah yang berpusat di ibu kota kabupaten saja, yang telah dikunjungi, tetapi juga di Rumah Sakit Pratama di Desa Fogi, Kecamatan Kepala Madan. 


Sarjana hukum ini mengaku, dengan sidak tersebut ia dapat langsung mengetahui permasalahan pelayanan kesehatan dan kendala yang dihadapi di rumah sakit pratama itu. 


Dari hasil sidak tersebut, ditemukan fakta bahwa pelayanan kesehatan di rumah sakit tersebut masih jauh dari harapan. 


Menyikapi hal tersebut, LHM semakin gigih mengenjot peningkatan pelayanan kesehatan di Bursel, sehingga bisa lebih baik dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. 


"Disana ada tiga dokter yang bertugas, tetapi saat sidak, dokter tersebut belum masuk, dan disana pun saat itu tidak ada pasien yang rawat inap  " tutur La Hamidi. 


Menurutnya, tidak adanya pasien yang rawat inap di rumah sakit tersebut, menandakan kurangnya kepercayaan masyarakat terhadap pelayanan kesehatan di rumah sakit pratama tersebut.


Selain itu juga, di rumah sakit itu belum melayani pasien Bantuan Penyelenggaraan Jaminan Sosial Kesehatan (BPJS) kesehatan, pembayaran masih dilakukan secara mandiri. 


"Saya tidak main-main untuk kesehatan, saya sangat serius, karena sudah tiga kali saya mengunjungi rumah sakit, sejak lebaran, hingga kini, karena ingin memastikan pelayanan di sana berjalan maksimal, " kata LHM. 


Orang nomor satu di Bursel ini inginkan agar sejumlah kendala yang ada di rumah sakit pratama itu segera bisa dibenahi, tentunya sesuai dengan ketersediaan anggaran. 


"Jadi, dari sejumlah kendala yang dihadapi, akan diprioritaskan yang sangat prioritas, sesuai dengan ketersediaan anggaran kami, demi meningkatkan pelayanan kesehatan, " ujar La Hamidi. 


Mantan pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bursel ini membeberkan, salah satu hal yang harus dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bursel, selain menyediakan obat-obatan juga menyiapkan enam dokter spesialis, sehingga peningkatan pelayanan kesehatan, dari pembayaran mandiri ke BPJS Kesehatan di rumah sakit pratama dapat terwujudkan, karena dapat membantu meringankan masyarakat dari pembiayaan kesehatan yang mahal. (Yul)

Beri Komentar Anda

Mohon berkomentar dengan attitude yang baik...
Dilarang menggunakan Anonymous !!!

Previous Post Next Post