Namrole,
SBS.
Pelaksanaan Bazaar Murah oleh Pemerintah
Kabupaten Buru Selatan (Bursel) melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan
(Disperindag) Kabupaten Bursel, Rabu (8/7) mendapat respon positif masyarakat
di sekitar Kecamatan Namrole, Kabupaten Bursel.
Dimana, setelah dibuka langsung
oleh Assisten II Setda Kabupaten Bursel, warga yang hadir langsung secara
berbondong-bondong menyerbu berbagai sembako yang dijajakan dalam kegiatan itu
yang dipusatkan pelaksanaannya di Gudang milik Disperindag di Kilo Meter 2 Desa
Labuang, Kecamatan Namrole.
Dimana,
beberapa kebutuhan bahan pokok yang dianggap sebagai kebutuhan utama bagi
masyarakat menjelang Idul Fitri yang diserbu
oleh warga masyarakat yang menyambut positif pelaksanaan Bazaar tersebut.
Dimana,
Bahan pokok yang disediakan antara lain berupa Gula Pasir, Telur, Mentega Blue
Band, Mentega Amanda, Minyak Kelapa, Biscuit Kaleng, Sirup ABC, Susu kental manis dan Beras.
Bupati
Kabupaten Buru Selatan (Bursel), Tagop Solissa Solissa dalam sambutannya yang
dibacakan oleh Asisen II Setda Kabupaten Bursel, Yohanis Lesnusa saat pembukaan
kegiatan Bazar Pasar murah tersebut menuturkan bahwa pelaksanaan bazaar atau
pasar murah Ramadhan 1436 H bertujuan
meningkatkan stabilitas kelancaran arus distribusi barang kebutuhan bahan pokok
masyarakat dengan tingkat harga yang
terjangkau.
Disamping
itu, katanya, kegiatan ini juga dimaksudkan untuk menjaga stabilitas harga
barang sehingga tidak terjadi spekulasi harga yang dilakukan pelaku usaha
menjelang hari-hari besar keagamaan.
“Selain
itu, lebih penting kegiatan lagi, melalui kegiatan ini diharapkan dapat membangun hubungan komunikasi dan interaksi
antara masyarakat sebagai orang basudara di bumi bupolo,” harapnya.
Olehnya
itu, tambahnya, menjelangang perayaan Idul Fitri ini seluruh komponen di daerah ini harus
meningkatkan pengawasan terhadap barang-barang kadaluarsa atau rusak, termasuk
didalamnya bahan berbahaya yang pada akhirnya dapat mengganggu kenyamanan serta
keselamatan masyarakat.
Dimana,
katanya lagi, pemerintah wajib melaksanakan program-program seperti ini guna
menekan angka pengeluran masyarakat yang hidup dibawah garis kemiskinan,
sehingga semua warga masyarakat dapat menikmati suasana berlebaran selayaknya.
Turut
hadir dalam pelaksanaan Bazaar Murah tersebut, Kadisperindag Kabupaten Bursel,
Yan Latuperissa dan sejumlah pimpinan SKPD lingkup Pemkab Bursel lainnya. (SBS-04)
إرسال تعليق
Mohon berkomentar dengan attitude yang baik...
Dilarang menggunakan Anonymous !!!