Close
Close

Distan Maluku Gelar Inseminasi Buatan di Desa Waetele

Namlea, SB

Dinas Pertanian (Distan) Provinsi Maluku, Selasa (15/11) menggelar kegiatan Inseminasi Buatan (IB) di Desa Waetele, Kecamatan Waeapo, Kabupaten Buru Selatan (Bursel).
Kegiatan itu dilaksanakan sebagai bentuk dukungan serentak bagi pelaksanaan Upaya Khusus (UPSUS) Sapi Induk Wajib Bunting (SIWAB).

Hal itu diungkapkan Sekretaris Distan Provinsi Maluku, Djasmin Badjak diselah-selah kegiatan itu.

“Guna mengantisipasi kebutuhan bahan pangan bagi   masyarakat, yakni kebutuhan   akan daging dan terkhusus lagi dalam   memenuhi kebutuhan protein   hewani.    Maka pemerintah saat ini semakin gencar-gencarnya, melaksanakan UPSUS SIWAB,” katanya.

Dikatakan, Kabupaten Buru termasuk dalam Pengembangan  Kawasan Ternak  Sapi   Potong,   hal ini    sudah   tertuang  dalam     peraturan  Menteri Pertanian Nomor    50/Permentan/OT.140/8/2012 tentang Pengembangan Kawasan Pertanian.

“Ini yang harus kita responi secara bersama untuk meningkatkan populasi, produksi maupun peningkatan pendapatan dan kesejahteraan di Kabupaten Buru,” ajaknya.

Sementara itu, Kadishut Kabupaten Buru, Imran Makatita pada kesempatan itu turut menyampaikan terima kasih kepada Distan Provinsi Maluku yang telah menjadikan Buru sebagai tempat penyelenggaraan IB serentak Tahun 2016.

“Semoga Allah SWT senantiasa melindungi tugas dan pengabdian kita dalam membangun Peternakan yang maju dan berdaya saing tinggi, khusunya di   Kabupaten Buru   dan   Provinsi Maluku   pada    umumnya,” ucapnya.

Selain, itu, ucapan yang serupa pun disampaikan Makatita kepada petugas PPL dan  Inseminator   yang   ada  di wilayah Kabupaten   Buru.

“Saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kerja keras selama ini dalam    mensukseskan Program IB di daerah  ini,” ungkapnya.


Makatita pun berharap dengan di canangkannya Program UPSUS SIWAB, akan   dapat memberikan  Kesejateraan kepada masyarakat, khususnya kelompok tani    ternak  di  Kabupaten  Buru. (SBS-TL)

Beri Komentar Anda

Mohon berkomentar dengan attitude yang baik...
Dilarang menggunakan Anonymous !!!

أحدث أقدم