Close
Close

Tim Satgas Saber Pungli di Lantik Wakil Bupati Bursel



Namrole, SBS
Dalam rangka memberantas maraknya Pungutan Liar (Pungli) yang ada di Negara Indonesia dan menciptakan pemerintahan yang bersih dari unsur korupsi, Pemerintah Pusat melalui Instruksi Presiden yang tertuang dalam Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 87 Tahun 2016 tentang Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar (Satgas Saber Pungli), telah mengharuskan kepada setiap Kabupaten yang ada, tak terkecuali pemerintah Kabupaten Buru Selatan (Bursel)  untuk memberantas Pungli.

Meresponi Perpres itu, Wakil Bupati (Wabup) Buce Ayub Seleky pun melantik Tim Satgas Saber Pungli Kabupaten Bursel pada Sabtu, (21/01) dengan Surat Keputusan Nomor 700/20 Tahun 2017 tanggal 12 Januari 2017 yang ditanda tangani oleh Bupati Tagop Sudarsono Soulissa.

Acara pelantikan itu yang berlangsung di aula Kantor Bupati itu dihadiri oleh Sekda Kabupaten Bursel Syahroel Pawa, Assisten I Setda Kabupaten Bursel Bernadus Waemesse, Kabag Ops Polres Buru Kompol Denni Ubro, Danramil 1506/02 Leksula Lettu. Inf. Abbas Siolon, Kapolsek Namrole AKP. Amin dan sejumlah pimpinan SKPD yang ada di lingkup pemerintahan Kabupaten Bursel.

Tim satgas ini terdiri dari Tagop Sudarsono Soulissa sebagai Penanggung Jawab, AKBP. Leo S.N.  Simatupang, S.I.K sebagai Wakil Penanggung I, Devi Muskita, SH sebagai Wakil Penanggung Jawab II serta Kompol Luike Wattimena,SH yang menjabat sebagai Ketua Pelaksan, Drs. Zainal Achmad Bantam sebagai Wakil Ketua Pelaksana I, dan Kasi Intel Kejari sebagai Wakil Ketua Pelaksana II dan beberapa bidang lainnya.

Wabup dalam sambutanya mengapresiasi kahadiran dari Tim Satgas Saber Pungli di Kabupaten Bursel dan diharapkan bisa membangun kerjasama dalam menciptakan pemerintahan di Kabupaten Bursel  yang bersih dan jauh dari Pungli.

"Moment ini merupakan awal yang baik dalam membangun hubungan kerjasama pemerintah daerah bersama institusi Kepolisian serta semua pihak terkait. Kami sangat mendukung adanya Satgas Saber Pungli di Kabupaten Bursel dalam upaya penegakan hukum yang dilaksanakan semua aparatur penegak hukum khususnya dengan PNS yang masih melakukan Pungli kepada masyarakat pada waktu memberikan pelayanan public," kata Wabup.

Mantan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) dan Diklat Kabuapten Bursel ini, berharap Tim Satgas Saber Pungli yang sudah dilantik ini bisa menjadi mitra pemerintah dan dapat menjalankan tugasnya secara professional sehingga hukum di Kabupaten Bursel bisa ditegakkan khususnya terhadap pemberantasan Pungli.

Menurutnya, apabila Tim ini bekerja dengan baik, maka pemerintahan yang dipimpinnya bersama Bupati  Tagop Sudarsono Saoulissa akan menjadi pemerintahan yang bersih dari praktek Pungli.

"Saya berharap setelah saudara -saudara Tim Satgas Saber Pungli dilantik dapat segera melaksanakan tugas dan tangung jawab secara baik dan profesional, tentunya dengan tetap membangun komunikasi yang intens dengan kami selaku kepala pemerintahan di daerah ini. Jika kita bergandeng tangan dalam tugas ini, maka saya yakin kita dapat mencegah dan memberantas praktek Pungli yang sudah menjadi tradisi aparatur di jajaran birokrasi pemerintahan yang ada di Indonesia," harap Seleky.

Lanjutnya, untuk memberantas Pungli yang ada di berbagai instansi dan memberikan palayanan publik yang nyaman bagi masyarakat, maka harus tetap mengedepankan semangat persaudaraan yang rukun.

 “Guna memberikan kenyamanan dalam pelayan publik yang baik, kita disini tetap dalam semangat Kai-Wait (Persaudaraan), membina, memelihara, dan mengembangkan semangat kerukunan dengan Moto  Lolik Lalen Fedak Fena’ Satukan Hati Membangun Negeri,  sebagai wujud persaudaraan yang rukun dan adil,” tuturnya.

Adapun susunan Tim Satgas Saber Pungli Kabupaten Bursel terdiri dari Tagop Sudarsono Soulissa sebagai Penanggung Jawab, AKBP Leo SN Simatupang, sebagai Wakil Penanggung Jawab I, Devi Muskita sebagai Wakil Penanggung Jawab II.

Sedangkan, Ketua Pelaksana ialah Kompol Luike Wattimena, Wakil Pelaksana I Zainal Achmad Bantam, Wakil Ketua Pelaksana II Kasi Intel Kejari. Kemudian Staf Ahli terdiri dari Syahroel Amrie Engelen Pawa, BPKP Perwakilan Provinsi Maluku, Efendy Hatuwe, Bernadus Waemesse, Semuel Johanis Lesnussa, AM Laitupa, Alfario Soumokil dan Asnawi Gay. Selanjutnya, Saida Salampessy dipercayakan sebagai Sekretaris dan Irban Inspektorat sebagai Wakil Sekretaris.
Tak hanya itu, Tim Satgas Saber Pungli pun dibantu oleh Ka Bid Ops Kompol Irvan Reza dan beranggotakan Irban Inspektorat dan Kristina Latbual. Kemudian, Ka Bid Logistik ialah Kompol Asmar Sena dan beranggotakan Irban Inspektorat.

Selanjutnya, Bripka M Tuasamu dipercayakan sebagai Ka Bid Administrasi Umum dan dibantu oleh Irban Inspektorat sebagai anggota. Sedangkan, Fitria Wamnebo dipercayakan sebagai Ka Bid Keuangan dan dibantu oleh Naning Tri Handayani sebagai anggota.

Sedangkan, Brigpol Arthur Ferdinandus dipercayakan sebagai Ka Bid Data Informasi dan dibantu oleh Devita Rahmani sebagai anggota. Selain itu, AKP Idham dipercayakan sebagai Ka Pokja Unit Intelejen dan Wakil Pokja Unit Intelejen dipercayakan kepada Jaksa Fungsional Kejari dan dibantu Sekretaris yang dipercayakan kepada Auditor Ahli Pertama Inspektorat serta dibantu oleh Bripka Gustam Mahulette, Brigpol Abubakar Loilatu, Brigpol Fridolin Letty dan Jaksa Fungsional Kejari sebagai anggota.

Sementara, Ka Pokja Unit Pencegahan dipercayakan kepada Iptu Jafar Husen dan dibantu oleh Bripka Jamil sebagai Wakil Pokja Unit Pencegahan dan Sekretaris dipercayakan kepada A. Lorens Solissa dan dibantu oleh Brigpol Basten Tuhuteru dan Jaksa Fungsional Kejari sebagai anggota.

Kemudian, Ka Pokja Unit Penindakan dipercayakan kepada AKP Amin dan dibantu oleh Kasi Pidum Kejari sebagai Wakil Pokja Unit Penindakan serta Auditor Ahli Muda Inspektorat sebagai sekretaris dan dibantu juga oleh Aiptu A. Narahajaan, Bripka Novi Waelauruw, Brigpol Iskandar Henauluw, Alfred Liligoly dan Abdul Aziz sebagai anggota.

Sedangkan, Ka Pokja Unit Justisi dipercayakan kepada Aiptu Hervy Alfons dan Kasi Pidsus Kejari Namlea sebagai Wakil Pokja Unit Justisi serta Parlin Ipa sebagai Sekretaris dan dibantu oleh Bripka John Naskay, Brigpol La Samuni, Bripda Erik Tentua dan Jaksa Fungsional Kejari sebagai anggota. (SBS-01)

Beri Komentar Anda

Mohon berkomentar dengan attitude yang baik...
Dilarang menggunakan Anonymous !!!

أحدث أقدم