Namrole, SBS
Tim Louruhu
Namatey FC berhasil menempatkan diri sebagai Juara I dalam pertandingan final
Gawang Mini Rantal Cup I setelah berhasil menumbangkan Tim Apo’el FC 1-0 di
Lapangan Gawang Mini Desa Labuang Kecamatan Namrole, Kabupaten Bursel, Jumat
(27/10) Sore.

Dari pantauan
media ini, sejak awal pertandingan hingga akhir, saling serang antara kedua tim
sama-sama membahayakan gawang masing-masing lawan.
Hanya saja,
hingga akhir babak kedua, hasil imbang masih diraih oleh kedua tim sehingga
wasit menambah waktu pertandingan selama 2 x 5 menit.
Dimana, pada
babak pertama tambahan waktu tersebut, hasil imbang pun masih dipertahankan
oleh kedua tim.
Baru pada 3
menit berselang babak kedua tambahan waktu. Louruhe Namatey FC berhasil unggul
lewat gol bunuh diri yang dilakukan oleh pemain Tim Apo’el FC bernama Ocep.
Dimana, gol
bunuh diri itu tercipta setelah Ocep yang tak mampu menahan bola hasil
tendangan keras dari pemain Louruhu Namatey FC, Malona Tuharea dari sudut kiri
gawang dan masuk ke gawang Apo’el FC.

Atas hasil itu,
Tim Louruhu Namatey FC berhasil membawa pulang hadih berupa bonus sebesar Rp. 5
juta, piala tetap dan piala bergilir yang diserahkan oleh Sekda Kabupaten
Bursel Syahroel Pawa.
Sedangkan Tim
Apo’el FC yang harus puas sebagai Juara II membawa pulang hadiah berupa bonus
Rp. 3 juta dan piala tetap yang diserahkan oleh Sekretaris AMGPM Cabang I
Talitakumi Elvis Ch Lahallo.
Sedangkan, Tim
Arkas Boys yang sehari sebelumnya berhasil menempatkan diri sebagai Juara III
berhasil membawa pulang hadiah berupa bonus sebesar Rp. 2 juta dan piala tetap
yang diserahkan oleh Ketua AMGPM Ranting Talitakumi Labuang Melky Solissa.
Tak hanya
berhasil menempatkan diri sebagai Juara III, tetapi Arkas Boys pun berhasil
menempatkan pemainnya atas nama Delano sebagai Top Score pertandingan yang
diikuti oleh 76 tim tersebut.
Dimana, atas capaian itu, Delano berhasil membawa
pulang hadiah bonus sebesar Rp. 5 juta yang disumbangkan khusus dan diserahkan
langsung oleh Sekda Kabupaten Bursel Syahroel Pawa.
Pawa ketika
menutup rangkaian pertandingan itu mengaku sangat menikmati pertandingan final
tersebut.
“Pertandingan
tadi keras tapi sportif. Terima kasih kepada kedua tim yang telah menghasilkan
juara,” ucapnya.
Lebih dari itu,
pihaknya memberikan apresiasi kepada AMGPM Ranting Talitakumi yang telah menyelenggara
event ini dengan sukses, aman dan damai.
“Kami memberikan apresiasi kepada AMGPM
Ranting Talitakumi yang telah menyelenggara event ini. Kami bersyukur karena
selama satu bulan lebih penyelenggaraan event ini ke 76 tim dapat
berpartisipasi dan penyelenggaraannya bisa berjalan dengan aman dan damai serta
sukses sampai final dan penutupan saat ini,” katanya.

“Kami berharap
kegiatan-kegiatan seperti ini menjadi agenda tetap,” harapnya.
Sementara Ketua
AMGPM Ranting Talitakumi Labuang Melky Solissa dalam sambutannya turut
menyampaikan rasa terima kasih kepada berbagai pihak yang telah menunjang
terlaksananya kegiatan ini hingga sukses.
Dimana, pihaknya
berjanji bahwa event seperti ini akan tetap menjadi agenda setiap tahunan.
“Kegiatan
seperti ini akan kita jadikan sebagai agenda tahunan. Jadi, tahun depan akan
dilaksanakan lagi Rantal Cup II,” pungkasnya. (SBS-02)
إرسال تعليق
Mohon berkomentar dengan attitude yang baik...
Dilarang menggunakan Anonymous !!!