Close
Close

Puluhan Ribu Warga Buru Golput di Pilgub 2018



Namlea, SB
Ketua Tim Pemenangan BAILEO mengataan sebanyak 29.902 warga di Kabupaten Buru yang terdaftar di DPT tidak menyalurkan hak politiknya alias Golput di Pilgub tanggal 27 Juni 2018.

"Sebanyak 29.902. Angka ini berani saya sebutkan dan datanya valid setelah seluruh data formulir C1 saksi BAILEO di seluruh TPS telah terkumpul dan kami lakukan real count," kata Hentihu kepada wartawan di posko pemenangan BAILEO, Kamis sore (28/6).


Hentihu yang juga Wakil Ketua DPRD Buru ini lebih jauh mengungkapkan, jumlah pemilih sesuai DPT tercatat sebanyak 88.836 orang.

Tetapi yang mengambil bagian dalam di Pilgub kemarin hanya 58.934 pemilih, atau hanya sebesar 66,35 persen. Sedangkan yang tidak memilih sebanyak 29.902 orang atau sebanyak 33,65 persen.

Dari angka partisipasi pemilih ini, lanjut Hentihu, SANTUN meraih 14.919 suara (25,31 persen), BAILEO 38.714 suara (65,69 persen), dan HEBAT 5.301 suara (8,99 persen).

Sementara, Ketua KPU Kabupaten Buru, Munir Soamole yang dihubungi terpisah tidak menyangkal angka partisipasi warga  begitu tinggi yang tidak ikut mencoblos.
"Apa yang dikemukakan Ketua BAILEO tidak dapat saya sangkal," ujarnya.

Menurut Munir, pihaknya sudah bekerja keras agar angka partisipasi pemilih di pilkada Maluku setidaknya sama dengan Pilbup maupun Pileg. Untuk itu, KPU dan pihak terkait sudah dari jauh hari melakukan sosialisasi dan lain sebagainya agar masyarakat berbondong-bondong datang ke TPS.

Namun karena Pilgub kali ini hari H-nya masih dalam suasana libur panjang dan libur sekolah, maka banyak pemilih yang masih berlibur ke luar kabupaten.

Disamping itu, sesuai laporan dari KPPS, Munir mengaku, ada warga juga tidak antusias menggunakan haknya sehingga tidak datang ke TPS, padahal formulir C6 sudah di tangan mereka.

Munir menambahkan, rekapitulasi suara hari ini sementara berlangsung di tiga PPK. Sesuai jadwal sudah harus selesai pleno di 10 PPK sampai tanggal 4 Juli nanti.

Kemudian dilanjutkan dengan pleno KPU Buru tanggal 5-6 Juli, setelah itu baru hasil akhirnya dibawa ke Ambon untuk diplenokan di KPU Maluku. (SBS-10)

Beri Komentar Anda

Mohon berkomentar dengan attitude yang baik...
Dilarang menggunakan Anonymous !!!

أحدث أقدم