Close
Close

DPC Pilkada Bursel Diumumkan

Namrole, SBS
Daftar Pasangan Calon (DPC) Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Buru Selatan (Bursel) tahun 2024 akhirnya diumumkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bursel. 


Demikian dikemukakan Kepala Divisi (Kadiv) Teknis Penyelenggara, KPU Kabupaten Bursel, Imran Loilatu, kepada media ini, Senin, 7 Oktober 2024, di Namrole. 


Pengumuman DPC Bupati dan Wabup Bursel tahun 2024, tersebut dikeluarkan KPU Bursel melalui Pengumuman Nomor: 27/PL.02.3-Pu/8109/2024. 


"Pengumuman ini sesuai dengan ketentuan Pasal 123 Peraturan KPU Nomor 8 Tahun 2024, yang kemudian diperbarui melalui Peraturan KPU Nomor 10 Tahun 2024," kata Loilatu, 


Menurutnya  pengumuman ini penting dalam rangka transparansi dan kelancaran proses pencalonan kepala daerah di Kabupaten setempat. 


Imran menuturkan,  pengumuman mengenai DPC Pemilihan Bupati dan Wabup Kabupaten Bursel  tahun 2024 telah dilakukan pada Jumat, 4 Oktober 2024 lalu. 


Pengumuman tersebut merupakan bagian dari persiapan untuk pemilihan yang akan berlangsung pada  27 November 2024. 


Dia menegaskan bahwa tahapan pengumuman berjalan sesuai jadwal yang telah ditetapkan.


"Ia pengumuman mengenai DPC untuk 27 nanti dan sudah di umumkan pada Jumat, 4 Oktober kemarin," kata Loilatu. 


Imran mengaku pengumuman DPC Pemilihan Bupati dan Wabup Kabupaten Bursel 2024 juga disertai dengan spesimen surat suara untuk ketiga pasangan calon. 


"Jadi, kami langsung mengumumkan spesimen surat suara yang sudah disetujui oleh perwakilan masing-masing pasangan calon melalui tim penghubungnya," ujar Loilatu. 


Hal ini dilakukan sebagai bagian dari transparansi dan kesiapan menjelang pemilihan, memastikan bahwa seluruh pihak telah menyepakati desain surat suara yang akan digunakan.


Berikut tiga DPC itu yakni, calon Bupati dan calon Wabup dengan nomor urut satu atas nama La Hamidi dan Gerson Eliaser Selsily (LHM-GES) dikenal dengan jargon BERHASIL.


DPC Bupati dan Wabup nomor urut dua atas nama Abdul Haris Wally dan Elisa Ferianto Lesnussa (WallyNussa). Serta DPC Bupati dan Wabup nomor urut tiga atas nama Safitri Malik Soulisa dan Hempri Lesnussa (SAH).


"Surat suara tiga DPC siap cetak," ujar Imran. 


Sebagai informasi, saat ini Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bursel tahun 2024 telah memasuki tahapan kampanye. 


Ketiga pasangan calon (Paslon) sedang melaksanakan kegiatan kampanye dengan turun langsung ke desa-desa. 


Dalam kegiatan ini, mereka menyampaikan visi, misi, dan program kerja mereka kepada masyarakat sebagai bagian dari upaya meraih dukungan untuk menjadi Bupati dan Wabup Bursel periode 2024-2029. (Yul)

Beri Komentar Anda

Mohon berkomentar dengan attitude yang baik...
Dilarang menggunakan Anonymous !!!

أحدث أقدم